Google Classroom
Google
classroom atau ruang kelas google merupakan suatu sarana media pembelajaran
campuran untuk ruang lingkup pendidikan yang dapat memudahkan pengajar dalam
membuat, membagikan dan menggolongkan setiap penugasan tanpa kertas (paperless).
Classroom di desain untuk memudahkan guru (pengajar) dalam menghemat waktu,
mengelola kelas dan meningkatkan komunikasi dengan siswa-siswanya. Dengan
google classroom ini dapat memudahkan peserta didik dan pengajar untuk saling
terhubung di dalam dan di luar sekolah
A. Langkah – langkah Membuat Kelas di GCR
1. Klik tanda + kemudian klik “buat kelas”
2.
Isi
pertanyaan di Google Classroom sesuai dengan kelas yang akan dibuat kemudian
klik “buat” dan kelas sudah siap digunakan
B.
Cara
mengupload file di google Classroom
1. Klik “Umumkan sesuatu di kelas”
2.
Klik
“tambahkan file” kemudian cari dan tambahkan file yang ingin kita upload. Jika
sudah selesai klik “posting” pada bagian pojok kanan
3.
Proses
Upload Selesai Berikut tamilan, setelah mengupload file ke GCR
C.
Kelebihan
dan Kekurangan Google Classroom
1. Kelebihan Google Classroom
a.
Guru dapat
menambahkan siswa secara langsung atau berbagi kode dengan kelasnya untuk
bergabung. Hal ini berarti sebelumnya guru di dalam kelas nyata (di sekolah)
sudah memberitahukan kepada siswa bahwa guru akan menerapkan google clasroom
dengan syarat setiap siswa harus memiliki email pribadi dengan menggunakan nama
lengkap pemiliknya (tidak menggunakan nama panggilan/samaran).
b.
Guru
memberikan tugas mandiri atau melemparkan forum diskusi melalui laman tugas
atau laman diskusi kemudian semua materi kelas disimpan secara otomatis ke
dalam folder di google drive.
c.
Selain memberikan tugas, guru juga dapat
menyampaikan penguman atau informasi terkait dengan mata pelajaran yang akan
dipelajari oleh siswa di kelas nyata pada laman tersebut. Siswa dapat bertanya
kepada guru ataupun kepada siswa lain dalam kelas tersebut terkait dengan
informasi yang disampaikan oleh guru.
d.
Siswa
dapat melacak setiap tugas yang hampir mendekati batas waktu pengumpulan di
laman tugas, dan mulai mengerjakannya cukup dengan sekali klik.
e.
Guru dapat
melihat dengan cepat siapa saja yang belum menyelesaikan tugas, serta
memberikan masukan dan nilai langsung di kelas.
2. Kekurangan Google Classroom
a.
Mengaplikasikan
google clasroom tentunya bukan hal mudah bagi guru yang tidak memiliki
kemampuan di bidang teknologi informasi.
b.
Membutuhkan
koneksi internet yang memadai untuk mengirim tugas dan mengunggah materi.
c.
Membutuhkan
perangkat yang mempunyai kapasitas penyimpanan.
d.
Membutuhkan
panduan penggunaan bagi pengguna baru.
0 comments:
Posting Komentar